“Bisa berapa kali nabrak?”: Game mobile ‘Tiang Listrik’, katanya terinspirasi Setya Novanto
Tiang listrik mendadak beken gara-gara berita kecelakaan mobil Setya Novanto memenuhi media massa. Meski ternyata kata PLN, tiang lampu yang ditabrak.
Bahkan di Twitter sempat ada tagar #SaveTiangListrik yang jadi trending topic saking gak percayanya sebagian netizen sama Setya Novanto.
Entah ada hubungannya apa gak, ada game yang baru meluncur bernama ‘Tiang Listrik’. Menurut Detik sih terinspirasi heboh-heboh berita Setya Novanto itu.
Diproduksi developer game Indonesia, Noobzilla yang beralamatkan di Yogyakarta, game ini menawarkan permainan santai berupa uji ketangkasan.
“Coba loe bisa brapa kali nabrak?” tulis keterangan game di Play Store.
Anyways, ‘Tiang Listrik’ saat berita ini ditulis cuma bisa dimainin di gadget Android. Kalau mau nyobain, kamu bisa men-download-nya gratis di sini.
Baca juga:
Batok.co: Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.
You may be interested
Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Batok.co - Nov 30, 2018Selamat jalan Stephen Hillenburg.
Netizen heboh, kaki burung hantu ternyata jenjang banget
Batok.co - Nov 29, 2018WOW!
Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Batok.co - Nov 29, 2018“Ngapa lu loncat lontong!”