Bocah-bocah SD dipaksa ikut demo di Balai Kota
Seharusnya mereka disini, bukan malah diajak ikut demo.
Unjuk rasa pagi ini diwarnai pemandangan anak-anak berseragam Sekolah Dasar yang ikutan berteriak dan mengacungkan spanduk. Walaupun bingung, mereka tetap bersemangat dan ceria menggoyang pagar Balai Kota.
“Katanya rumah mau dirubuhin, jadi ikutan demo,” ucap salah satu anak pada Kompas.
Bocah yang bersekolah di SD Negeri Ancol 03 ini mengaku diajak sang ibu melakukan aksi di depan Balai Kota.
Sejak pukul 8 pagi ini sekitar dua puluh anak dibawa oleh orangtua untuk ikut berteriak menolak penggusuran yang akan dilakukan di bantaran Kali Ciliwung, tempat tinggal mereka.
Apa sih yang ada di kepala orangtua saat memutuskan membawa anak-anaknya, masih kecil dan berseragam sekolah pula, berunjuk rasa? Apalagi demonya membela kesalahan: tinggal di bantaran sungai dan gak mau dipindah ke rusun. Jangan-jangan besok kalau uang jajan kurang pada demo semua anak-anak kita.
You may be interested
Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Batok.co - Nov 30, 2018Selamat jalan Stephen Hillenburg.
Netizen heboh, kaki burung hantu ternyata jenjang banget
Batok.co - Nov 29, 2018WOW!
Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Batok.co - Nov 29, 2018“Ngapa lu loncat lontong!”