Yaelah! Celana jeans hambat KRL selama sejam

May 23, 2016
1093 Views

Hanya ada di sini! Perjalanan Commuter Line rute Depok-Bogor mengalami keterlambatan selama sejam, Minggu siang kemarin.

Kali ini alasannya adalah celana jeans tersangkut di kabel antara Stasium Citayam dan Bojong Gede, sekitar pukul 14.00.

Masinis gak berani melintas karena melihat ada jeans di kabel sinyal yang jadi penggerak utama kereta.

“Khawatir akan berdampak ke pantograf, masinis memutuskan tidak melewati aliran listrik yang ada celana jinsnya itu,” Asisten Manajer Komunikasi PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ), Adli Hakim Nasution menjelaskan pada Kompas.

Imbasnya, perjalanan terhambat karena ada satu jalur “macet” dan kereta lain mesti lewat bergantian.

Jalur kereta, termasuk persinyalan dan rel, mestinya steril dari segala gangguan. Selain buat orang banyak susah karena perjalanan kereta terganggu, juga bisa membahayakan.

Tapi susah juga sih sosialisasinya. Wong sampai sekarang saja masih banyak orang menggembala ternak, bermain, hingga jualan ala pasar kaget di sekitar rel. Apalagi kalau hanya jemur pakaian atau main layangan.

 

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26622 views
Viral
0 shares26622 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7374 views
Viral
0 shares7374 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

ā€œNgapa lu loncat lontong!ā€