5 kegiatan paling top untuk weekend ini di seluruh Indonesia (9-11 Desember)

December 9, 2016
957 Views

Menikmati musik dance di Djakarta Warehouse Project Jakarta

Anak party mana suaranya? Djakarta Warehose Project, festival EDM terbesar di Asia akan dimulai nanti malam. Beberapa musisi elektronik yang hadir antara lain Hardwell, Martin Garrix, DJ Snake, Yellow Claw, dan Zedd.

Waktu: 9 & 10 Desember 2016
Tempat: Jakarta Intenational Expo
Gedung Pusat Niaga, Kemayoran, Jakarta

Rock Anthem di Medan

Horas! Medan ternyata punya festival rock yang sangar abis pada Sabtu dan Minggu besok. Yang ada disini pokoknya serba nge-rock. Ada rock-DJ, kuliner yang rock abis, sampai komunitas rock di Medan. Kalau penasaran pengen icip rasa makanan yang nge-rock, boleh loh weekend ini menyempatkan datang kesini.

Waktu: 10 & 11 Desember 2016
Tempat: Pardede Hall
Jl. Dokter TD Pardede, Medan

Street food festival di Palembang

Weekend boleh dong sesekali gak makan di rumah untuk nyobain makanan baru di luar. Mulai kemarin hingga hari Minggu besok, Palembang Indah Mall punya acara kuliner yang menghadirkan aneka jajanan pinggir jalan nan lezat. Beberapa jajanan yang kamu bisa icip disana adalah ketan susu, bakso, dan siomay.

Waktu: 8 — 11 Desember 2016
Tempat: Palembang Indah Mall
Jl. Letkol Iskandan No. 18, Palembang

Pameran typografi di Bandung

 

A photo posted by TYPOWER (@typower.id) on

Jurusan Desain Komunikasi Visual Universitas Pasundan punya gawe, hari Sabtu dan Minggu besok mereka akan pameran tentang typografi. Mereka gak pameran doang, akan hadir juga beberapa pembicara dan music performance. Jadi gak perlu khawatir pamerannya bakal sepi dan garing.

Waktu: 10 & 11 Desember 2016
Tempat: Loop Station
Jl. Diponegoro, Bandung

Aneka lomba untuk difabel di Semarang

Dalam rangka menyambut hari Disabilitas Internasional, Komunitas Sahabat Difabel di Semarang bikin aneka lomba untuk difabel. Lombanya dipersembahkan khusus untuk mereka, contohnya lomba bahasa isyarat.

Waktu: 9 — 11 Desember 2016
Tempat: Hall Semarang Town Square
Jl. Inspeksi Gajahmada, Semarang

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26562 views
Viral
0 shares26562 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7340 views
Viral
0 shares7340 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”