Kisah 2 bocah bersepeda 5 jam demi membesuk ayahnya di penjara, gagal karena bukan hari berkunjung

July 21, 2017
1091 Views
Dua bocah yang bersepeda selama 5 jam untuk menemui sang ayah di penjara Foto: Apichai Manthong/Facebook

Senin lalu, dua kakak beradik dari sebuah provinsi terpencil Si Saket di Thailand bersepeda selama hampir lima jam untuk membesuk ayanya di penjara distrik Kantharalak.

Kasihan, dua bocah yang terlihat berusia kurang dari 10 tahun gagal menemui sang ayah. Mereka tak mengetahui kalau hari itu bukan jadwal besuk tahanan. Apichai Manthong, seorang sipir penjara yang bertemu dua bocah tadi membagikan pengalamannya di Facebook.

“Mereka berangkat dari rumah pukul 7.30 pagi dan sampai di penjara pukul 12.10. Apesnya HP mereka terjatuh dan hancur di tengah jalan. Saya merasa kasihan pada mereka, hari ini bukan jadwal besuk,” tulis sang sipir dikutip dari Coconuts Bangkok.

They rode 50 kilometers to the prison on their own, only to learn it wasn’t visiting day.

Coconuts Bangkok 发布于 2017年7月20日

Saat ditanya mengapa tak bersama ibunya, mereka menjawab kalau sang ibu tinggal di Bangkok dan mereka tinggal bersama nenek.

Sang sipir tak bisa menginzinkan bocah-bocah itu masuk. Namun karena kasihan, ia memperlihatkan tanggal pembebasan ayahnya yang tak lama lagi.

“Anak-anak itu bahagia mendengar tanggal pembebasan ayahnya. Saya sangat terharu dengan cinta mereka kepadanya. Mereka libur sekolah di akhir pekan dan ingin menemuinya. Saya hampir menangis.”

Apichai juga menulis kalau ia hanya membawa uang sebanyak 200 Baht (sekitar Rp 60 ribu) di kantongnya, jadi ia memberikan separuhnya untuk anak-anak tadi membeli makan siang dan sebotol air untuk perjalanan.

“Dear Buddha, biarkanlah mereka pulang dengan selamat. Saya ingin mengirim pesan kepada kepala di daerah mereka. Kalau merek ingin bertemu ayahnya, tolong berikan tumpangan. Saya tak ingin melihat mereka bersepeda sejauh ini. Itu berbahaya,” tulis dia.

Banyak netizen yang memuji Apichai karena telah membantu dua bocah itu. Sementara yang lain mengaku menitikan air mata membaca kisah ini.

Baca juga:


Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26694 views
Viral
0 shares26694 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7405 views
Viral
0 shares7405 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”