Demi mendapatkan kembali sapinya, Johari (40 tahun), seorang ibu rumahtangga di Sulawesi Selatan nekat melakukan sumpah pocong.
Hal itu terjadi setelah sapinya sempat hilang dan ditemukan oleh seorang warga pada 29 November 2017 kemarin.
Seperti dikutip dari Liputan6, Johari tidak bisa begitu saja membawa pulang sapinya karena ada seorang pemuda yang muncul dan juga mengaku sebagai pemilik sapi tersebut.
“Sapi itu kita diamankan di Polsek Kelara untuk sementara,” ungkap Kapolres Jeneponto, AKBP Heri Susanto seperti dikutip dari Liputan6.
Demi membuktikan kalau sapi itu benar-benar miliknya, Johari pun kemudian meminta untuk melakukan sumpah pocong.
Dengan dipimpin oleh seorang ustaz dan disaksikan warga sekitar, Johari mengenakan kain kafan layaknya jenazah dan bersumpah kalau dirinya tidak berbohong.
A post shared by INDOZONE – INDOZONEMEDIA (@indozone.id) on
Sehari setelah Johari melakukan sumpah pocong, pemuda yang sempat mengklaim diri sebagai pemilik sapi pun akhirnya mengalah dan sepakat untuk menyerahkan sapi tersebut kepada Johari.
Sesulit itukah mempercayai kejujuran? Sampai-sampai harus sumpah pocong segala.
Batok.co: Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.