Dolores O’Riordan meninggal dunia, fans dan musisi dunia kenang arti vokalis The Cranberries bagi mereka
Vokalis The Cranberries, Dolores O’Riordan (46) meninggal dunia pada 15 Januari 2018 di London, Inggris. Tubuhnya ditemukan di sebuah hotel.
Belum ada keterangan pasti penyebab kematiannya saat kami menulis artikel ini.
Dolores O’Riordan berada di London untuk sesi rekaman. Tahun lalu, dia harus membatalkan tur bareng bandnya karena masalah punggung.
Sebagai icon musik 90-an terutama bagi publik Irlandia tempat dia dan bandnya berasal, kematian Dolores O’Riordan menggoreskan duka di hati banyak orang.
The Cranberries telah menjual lebih dari 40 juta rekaman di seluruh dunia. Entah berapa banyak orang yang tumbuh besar dan terinspirasi mendengarkan suara uniknya.
Presiden Irlandia Michael D Higgins mengatakan dia sangat bersedih mengetahui berita kematian Dolores O’Riordan.
“Bagi semua orang yang mengikuti dan mendukung musik Irlandia, musisi Irlandia dan seni pertunjukannya, kematiannya akan menjadi kehilangan besar,” kata dia dikutip dari The Guardian.
Musisi dunia turut mengungkapkan kesedihannya melalui media sosial.
Mulai dari bandnya sendiri:
We are devastated on the passing of our friend Dolores. She was an extraordinary talent and we feel very privileged to have been part of her life from 1989 when we started the Cranberries. The world has lost a true artist today.
Noel, Mike and Fergal— The Cranberries (@The_Cranberries) January 15, 2018
Hingga musisi Irlandia lainnya, Hozier:
My first time hearing Dolores O'Riordan's voice was unforgettable. It threw into question what a voice could sound like in that context of Rock. I'd never heard somebody use their instrument in that way. Shocked and saddened to hear of her passing, thoughts are with her family.
— Hozier (@Hozier) January 15, 2018
Tak hanya di Irlandia, kepergian Dolores O’Riordan tentu membuat fansnya di seluruh dunia berduka. Termasuk Indonesia.
Bahkan di sini, hashtag #RIPDoloresORiordan jadi trending topic di Twitter. Dari netizen umum, hingga public figure mengenang sosok vokalis The Cranberries.
Rest In Peace @DolORiordan Thank you for being a part in the soundtrack of my youth.
Your music will forever be my time machine to my yesteryears.#RIPDoloresORiordan pic.twitter.com/1yi5BfX1eH
— Timothy Marbun (@TimMarbun) January 15, 2018
Oh my life is changing everyday
In every possible way.#RIPDoloresORiordan #RIPDolores pic.twitter.com/o1KHe6ILrv— Wahyu Ichwandardi (@pinot) January 16, 2018
Sampai jumpa, Dolores O’Riordan!
Baca juga:
Batok.co: Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.
You may be interested
Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Batok.co - Nov 30, 2018Selamat jalan Stephen Hillenburg.
Netizen heboh, kaki burung hantu ternyata jenjang banget
Batok.co - Nov 29, 2018WOW!
Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Batok.co - Nov 29, 2018āNgapa lu loncat lontong!ā