Polisi buang sampah sembarangan, dibalikin sama pengguna jalan pemberani (video)

January 16, 2018
1229 Views
Foto: Screenshot video pria balikin sampah milik polisi yang dibuang sembarangan ke jalanan.

Polisi juga manusia, bisa berbuat salah dan harus ditegur.

Tapi kamu berani gak menegur mereka? Tentunya selain yang ada hubungannya sama urusan tilang.

Pria berkuncir ini kayaknya bernyali banget.

Menurut sebuah video, dia liat ada polisi buang sampah sembarangan ke jalan dari dalam mobil, dia langsung ambil itu gelas plastik air mineral terus ngebalikinnya.

Si pengupload video yang mengaku sebagai pria dalam video menuliskan kalau kejadiannya udah lama banget pada 2013 lalu. Waktu itu ceritanya dia dan seorang teman lagi melintas di kawasan Matraman, Jakarta.

Tapi baru-baru ini dia menemukan rekamannya di hard disk laptopnya yang rusak. Dia kemudian ngepost video ke media sosial dan rame tanggapan dari netizen.

Banyak yang memuji aksinya menegur polisi.

MENEGUR POLISI yang BUANG SAMPAH SEMBARANGAN sebenarnya kejadian ini sudah lama, tanggal 6 Agustus 2013 di Matraman – Jakarta video ini pun masih kutemukan di hardisk laptop, yang laptopnya sudah rusak pula awal kejadiannya begini, aku lagi sama si @thinxtank mau ke toko buku Gramedia Matraman, toko buku terbesar Gramedia di Jakarta ketika di persimpangan lampu merah, terlihat kemasan air mineral gelas dibuang dari jendela mobil dinas polisi ini lalu, saya bilang sama kawanku si @thinxtank , gak bisa begitu, harus kita tegur. kawanku ini bilang, memangnya kau berani ? . mungkin rasa takut, karena jamak di masyarakat, biasanya polisi menegur masyarakat, bukan sebaliknya aku bilang, harus ditegur, aku pun langsung keluar dari mobil aku berjalan dengan mengambil kemasan air mineral yang dibuang itu, lalu aku berjalan mendekat ke arah mobil dinas polisinya sembari memberikan kemasan air mineralnya, aku berkata "pak, ini sampah air gelasnya, jangan buang sampah sembarangan, buang di tempat sampah saja" lalu aku pergi meninggalkan mobil polisinya dan berjalan kembali ke dalam mobil ini bukan menjadi aksi gagah-gagahan, tapi siapapun dan dimana pun, kita tidak boleh buang sampah sembarangan saya pun tidak segan juga menegur kawan-kawan yang buang sampah sembarangan, terlebih lagi dengan kawan" dekat kalian juga, bisa menegur kawan kalian bila buang sampah sembarangan, karena dampaknya sangat besar, seperti menyebabkan bencana ekologis (bencana karena ulah manusia), seperti bencana banjir bukan karena kita sok orang sempurna, tapi setialah pada praktek kecil, karena akan memberikan dampak besar bila dilakukan bersama bila ada pun sampah kita sendiri, buanglah di tong sampah bila belum ada tong sampah di sekitar kita, bisa dikantongi dahulu, dibuat di dalam tas, nanti dibuang kemudian di tong sampah,seperti puntung rokok, bungkus permen, dll ini bumi kita, tempat kita hidup, bukan untuk mendikte, tapi apa salahnya jika kita jaga bersama . . 🌏 Matraman ● Jakarta Timur ● DKI Jakarta #jakarta #climatechange #globalwarming #traveling #nature #backpacker #discovery #journey #adventure #WHPoutdoors #hippies #sea #ocean #dive #thediscoverer #jalanjalan

A post shared by Sidoli Parjalang (@siparjalang) on

Jangan buang sampah sembarangan! Nanti viral loh.


Batok.co: Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26632 views
Viral
0 shares26632 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7376 views
Viral
0 shares7376 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”