Ajak beruangnya keluar beli es krim, bonbin didenda
Kebun binatang Discovery Wildlife Park di Alberta, Kanada terkena denda akibat lupa memberitahu polisi bahwa mereka mengajak beruangnya keluar untuk beli es krim.
Beruang yang bernama Berkley itu dibawa ke Dairy Queen menggunakan mobil untuk mendapatkan es krim favoritnya. Sebuah video yang memperlihatkan si beruang diberi makan pun viral dan menimbulkan masalah.
Dilansir Sky.com, sesuai ijin yang tertera, pemilik kebun binatang diharuskan memberitahu pihak berwenang sebelum mengeluarkan hewan dari kebun binatang.
Sang pemilik, Doug Bos dan Debbie Rowland mengakui jika mereka terlalu sibuk hingga lupa menunaikan kewajibannya. Mereka pun bersedia untuk membayar denda sesuai dengan peraturan yang berlaku.
Tapi semoga si beruang menikmati es krimnya
Batok.co: Berita musik dan gaya hidup terkini.
You may be interested
Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Batok.co - Nov 30, 2018Selamat jalan Stephen Hillenburg.
Netizen heboh, kaki burung hantu ternyata jenjang banget
Batok.co - Nov 29, 2018WOW!
Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Batok.co - Nov 29, 2018āNgapa lu loncat lontong!ā