​Dinas Kebersihan Depok yang kotor

May 23, 2016
912 Views

Ilustrasi

Judulnya saja Kantor Dinas Kebersihan dan Pertamanan, tapi di sekitarnya sampah justru menggunung hingga mencapai 3 meter! Di Sukamaju Baru, Tapos, Depok, warga mengeluhkan sampah yang kabarnya sudah dibiarkan saja selama sebulan terakhir.

“Padahal posisinya di belakang Kantor DKP tapi gak juga dibersihkan petugas,” gerutu David, warga Sukamaju Baru, seperti dikutip Warta Kota.

Selain bau menyengat yang mengganggu (tapi sepertinya orang Dinas Kebersihannya sih enggak), warga juga mengkhawatirkan sampah dapat terbawa arus dan menyebabkan banjir.

Timbunan sampah yang memenuhi kawasan Cilangkap hingga Sukamaju Baru ini seakan gak dipedulikan oleh DKP. Sekretaris DKP Kota Depok malah melempar bola panas ini pada Dinas Bina Marga dan Sumberdaya Air, yang katanya berwenang dalam pengelolaan Kali Baru, termasuk urusan sampah.

Aih kebiasaan deh. Seperti gak punya inisiatif, padahal judulnya Dinas Kebersihan. Saling lempar, saling tuding, dan gak menyelesaikan masalah sama sekali.

Pantas di Jakarta Ahok marah-marah melulu pada dinas ini ya. 


Udahan bacanya? Nonton Coconuts TV dulu dong!

 

 

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26572 views
Viral
0 shares26572 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7348 views
Viral
0 shares7348 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”