3 anggota sindikat ‘Sabu Selangkangan’ ditangkap
Ilustrasi.
Dua kurir dan satu penadah sabu tertangkap Badan Narkotika Nasional (BNN) saat menyelundupkan barang haram ini dari Malaysia ke Indonesia. Gak hanya membawa narkoba, mereka bahkan sempat berniat menyuap petugas BNN saat ditangkap.
Hasan dan Wiwin, lolos dari pemeriksaan bandara Malaysia karena menaruh bungkusan narkoba seberat 2,2 kg ke selangkangannya, lantas baru ditutup celana dalam. Metode inilah yang lantas dijadikan nama sindikat mereka oleh pihak berwajib: Sabu Selangkangan.
Nama yang buat geli gak sih.
Geli tapi efektif. Buktinya, kedua pelaku sudah melakukan aksi ekspor impor ini selama tiga bulan.
“Masing-masing sudah lolos tiga kali bawa sabu keluar masuk dari bandara Soetta dan Malaysia,” ujar Deputi Bidang Pemberantasan BNN, Irjen Pol Dedi Fauzi Elhakim pada Kompas.
Memang jarang ada pemeriksaan pada penumpang kedatangan, karena berasumsi sudah diperiksa saat berangkat di bandara lain. Ini pun tertangkap karena ada informasi intel. Pihak BNN pun mempertanyakan prosedur pengamanan di Malaysia. Apalagi sudah sering bolak-balik bawa narkoba.
Malaysia gimana sih.
Di Jakarta, penerima paket bernama S juga ikut diringkus. Barang bukti bertambah menjadi 2,2 kg sabu dari selangkangan, sekitar 25 gram dari tangan S, serta uang tunai Rp 98,7 juta yang diduga uang hasil bisnis narkoba.
Polisi masih mencari gembong narkoba di Malaysia dan Indonesia yang mendalangi peristiwa ini. Sementara itu ketiga orang yang sudah tertangkap diancam hukuman pidana mati.
Para pemakai sabu, satu lagi alasan untuk berhenti: gak ada yang tahu sabu ditaruh di mana saja sebelum sampai ke tangan kalian.
Udahan bacanya? Nonton Coconuts TV dulu dong!
You may be interested
Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Batok.co - Nov 30, 2018Selamat jalan Stephen Hillenburg.
Netizen heboh, kaki burung hantu ternyata jenjang banget
Batok.co - Nov 29, 2018WOW!
Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Batok.co - Nov 29, 2018āNgapa lu loncat lontong!ā