Friendster ‘kembali’ dalam wujud baru, gimana wujudnya?

May 23, 2016
1046 Views

Di masa sebelum ada Facebook, ada Friendster. Sekarang Friendster hanyalah masa lalu yang kita ceritakan kepada anak-cucu kita.

Eh, tapi ntar dulu. Karena kabarnya Friendster sekarang kembali lagi di www.friendster.id.

Apakah ini Friendster yang sama dengan yang dulu. Dalam hati kami berharap begitu, tapi setelah liat domainnya dari Indonesia, kami pun berfikir mungkin Friendster kali ini berbeda.

Daripada penasaran, kami langsung mencoba Friendster ‘baru’ ini. Berikut penelusuran kami:

 

LOGIN

Buat masuk kamu gak perlu punya akun Friendster (akun kita yang dulu kan juga udah dihapus). Mereka menawarkan pilihan untuk login dengan akun sosmed lain yang sudah ada, seperti Facebook, Google, Twitter, dan Instagram.

 

HOME

Setelah masuk, kami langsung mikir ini tampilannya kok mirip banget sama Facebook, dan jelas beda dari Friendster yang dulu. Apalagi panel birunya mirip dengan Facebook.

 

PROFILE

Tampilan profil juga hampir mirip Facebook, namun informasi pribadi ada di sebelah kanan. Kamu juga bisa upload tulisan, foto, video, lagu, file maupun lokasi. Dan kerennya, profile page kita bisa kita hiasi seperti Friendster jadul (dulu kita doyan banget sama glitter generator), tapi hati-hati ya jangan sampai tampilan profilenya terlalu alay.

 

KITA BISA TAU SIAPA STALKER KITA

Gak nyaman merasa ada yang stalking di sosmed lain? Kalau di Friendster baru, kita paling gak bisa tau siapa aja yang lihat profile kita. Tapi lucunya setiap ada yang datang, kita dapat notif: “(nama teman) stalking profile anda.” Creepy.

 

GAK ADA TESTI

Kalo Facebook dulu punya wall, Friendster dulu punya testi, alias testimoni (“tulis testi gue doooong”). Tapi di Friendster yang baru kita malah gak bisa tulis apa-apa di profile teman kita. Sedih banget.

 

TAPI BISA CHATTING!

And last but not least, kita bisa chatting di Friendster baru (kayak Facebook, bosan juga ketiknya). Gak kayak dulu, fitur paling gres ini dimasukkan buat mempermudah berkomunikasi dengan user lain.

Tapi kami sedikit kecewa karena di-php-in sama Friendster yang ini. Dengan tagline ‘Temukan Teman Lamamu’, kami gak berhasil menemukan teman Friendster lama di friends list suggestion. Mungkin karena Friendster yang ini gak ada hubungannya sama yang dulu ya?

So, kalau mau bikin akun sosmed baru (yang kurang lebih sama dengan Facebook), cobain aja Friendster baru. Tapi peringatan: di saat artikel ini ditulis, Friendster baru ini super lemot (berdasarkan pengalaman banyak orang).

 

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26567 views
Viral
0 shares26567 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7345 views
Viral
0 shares7345 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”