Salah satu aktor paling dihormati di Hollywood, Daniel Day Lewis pensiun dari dunia akting

March 22, 2018
1537 Views
Daniel Day Lewis pensiun di usia 60 tahun (Foto: YouTube)
Daniel Day Lewis pensiun di usia 60 tahun (Foto: YouTube)

Kabar sedih untuk para pecinta film di seluruh dunia. Daniel Day Lewis baru saja memutuskan untuk pensiun sebagai aktor.

“Daniel Day Lewis tak akan meneruskan pekerjaannya lagi sebagai aktor. Beliau mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang pernah berkolaborasi serta para audiens yang telah mengikutinya sekian tahun ini,” ucap juru bicara Daniel, Leslee Dart seperti dikutip dari New York Times.

Meski belum diketahui secara pasti apa yang membuat bintang Gangs of New York itu pensiun berakting, keputusan ini sontak membuat syok fans, para pelaku industri, hingga para kritikus.

Terlebih dengan reputasi besar Daniel sebagai satu-satunya aktor pria yang mampu memiliki tiga piala Oscar sebagai aktor terbaik.

Di luar itu, Daniel juga terkenal sangat pemilih jika sudah berurusan dengan masalah peran.

Sejak memulai karier pada 1970 silam, aktor asal Inggris yang menembus dunia perfilman Amerika di era 80-an tercatat hanya bermain di 21 film layar besar. Termasuk film terbarunya, Phantom Thread yang sekaligus akan menjadi karya terakhirnya.

Hmm, apapun itu, pada akhirnya kami ingin mengucapkan selamat bersenang-senang kepada Daniel Day Lewis.

Semoga kelak ada skenario hebat yang membuatmu tertarik untuk berakting lagi.

 

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26621 views
Viral
0 shares26621 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7373 views
Viral
0 shares7373 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”