B.J. Habibie mau bikin pesawat baru R80, siapapun bisa ikutan donasi biar fotonya nempel di badan pesawat
Indonesia tentunya bangga dong dengan mantan Presiden kita yang ketiga, B.J. Habibie yang berjasa dalam sejarah penerbangan Indonesia. Masih ingat Pesawat Gatotkaca N-250 kan?
Nah baru-baru ini perusahaan penerbangan PT Regio Aviasi Industri (PT RAI) milik Habibie dan anaknya, akan merancang sebuah pesawat yang dinamai R80. Tentunya pesawat tersebut dirancang oleh sang mantan Presiden dan akan segera diwujudkan prototypenya.
Untuk membuktikan dukungan atas kebangkitan teknologi negara kita, ada yang spesial dari pembuatan prototype R80. Proyek tersebut menggalang dana melalui website crowdfunding Kitabisa.
Gak hanya donasi doang, donatur yang menyumbang Rp 100.000 akan mendapatkan foto ditempel di badan pesawat prototype, Rp 200.000 plus t-shirt, Rp 300.000 plus hoodie, dan Rp 700.000 plus jaket bomber warna olive yang keren abis. Saat kami menulis artikel ini, dari website Kitabisa telah terkumpul dana lebih dari Rp 645 juta.
Namun biaya pembuatan prototype R80 gak bergantung dari hasil donasi doang, karena perkiraan pembuatan pesawat tersebut perlu lebih dari Rp 200 milyar dan untuk mengembangkan usahanya perlu dana sekitar Rp 20 trilyun.
Biar gak penasaran, tonton wawancara eksklusif dengan Habibie terkait proyek R80 yang merupakan penerus dari pesawat rancangannya terdahulu N-250 alias Gatotkaca:
Diharapkan prototype R80 bisa mengudara di tahun 2022.
Kalau pengen ikutan mendukung proyek mlik Habibie, kamu bisa klik di sini. Lumayan kan foto kamu bisa nongol di badan pesawat buatan Indonesia, gak di Instagram doang.
Batok.co: Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.
You may be interested
Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Batok.co - Nov 30, 2018Selamat jalan Stephen Hillenburg.
Netizen heboh, kaki burung hantu ternyata jenjang banget
Batok.co - Nov 29, 2018WOW!
Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Batok.co - Nov 29, 2018āNgapa lu loncat lontong!ā