Calon tentara jawab “Naga Bonar” saat menyebutkan nama-nama Pahlawan Revolusi (Video)

October 4, 2017
1228 Views
Foto: Screenshot video viral calon tamtama sebut nama Pahlawan Revolusi.

Mungkin memang tak semua orang di Indonesia hafal nama sosok-sosok Pahlawan Revolusi dalam buku sejarah di sekolah.

Di Twitter, sebuah video disebut pengunggahnya sebagai wawancara calon tamtama (jenjang kepangkatan terendah di TNI). Tak dijelaskan persis kapan dan dimana, sekilas pewawancara terlihat seperti mengenakan seragam TNI AU.

Dia menyuruh seorang pemuda berambut cepak dan berkemeja putih untuk menyebutkan nama-nama Pahlawan Revolusi.

Yang diwawancara menjawab Jenderal Naga Bonar, Jenderal Ahmad Yani, Jenderal Mangkubumi, Mayjen Patimura, Bung Karno, Bung Hatta, Jenderal Gatot Subroto, Jenderal Diponegoro dan Jenderal Aryo Panangsang.

Mungkin karena grogi berat atau salah memahami pertanyaannya sebagai “tokoh revolusioner”. Karena kalau yang terakhir, jawaban yang diberikan rasanya benar-benar saja.

Well, tapi ada nama Ahmad Yani dalam jawabannya, mungkin kebetulan aja dia tidak hafal nama-nama Pahlawan Revolusi lainnya yaitu Letjen Suprapto, Letjen M.T. Haryono, Letjen S Parman, Mayjen DI Panjaitan, Mayjen Sutoyo Siswomiharjo, Kapten Pierre Tendean, AIP Karel Satsuit Tubun, Brigjen Katamso Darmokusumo, dan Kolonel Sugiono.

Kalau rekaman video memang benar sebagai wawancara calon tamtama, kayaknya sih si calon tentara gagal tembus.


Batok.co: Ragam cerita seru dari duniamu. Terkini dan terabsurd dari seluruh penjuru planet.

Share your thoughts

You may be interested

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Viral
0 shares26560 views
Viral
0 shares26560 views

Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian

Batok.co - Nov 30, 2018

Selamat jalan Stephen Hillenburg.

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Viral
0 shares7340 views
Viral
0 shares7340 views

Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)

Batok.co - Nov 29, 2018

“Ngapa lu loncat lontong!”