Foto jenazah tunawisma “dibuang” ke semak-semak TPU Jakarta viral, benarkah begitu?
Nampak sebuah mobil ambulan berhenti. Dua orang menurunkan keranda mayat, menggotong jenazah yang terbungkus kain kafan lalu “membuangnya” ke semak-semak di sebuah tempat pemakaman umum (TPU) di Jakarta
Tapi benarkah dibuang seperti informasi yang beredar di dunia maya bersama foto-fotonya?
Kepala Bidang Pemakaman Provinsi DKI Jakarta, Siti Hasni membantahnya. Kata dia, adanya semak-semak karena lahan masih baru sehingga terkesan seperti dibuang.
Siti juga menduga kalau foto-foto yang beredar merupakan foto lama karena kondisi lokasi (TPU Tegal Alur, Jakarta Barat) kini telah berbeda.
“Itu hal yang tidak mungkin (dibuang). Saya sudah konfirmasi ke anak buah saya yang di Palang Hitam, itu tidak mungkin terjadi. Jenazah tunawisma itu telah dimakamkan sesuai prosedur dan syariat,” kata Siti, dikutip dari Okezone.
Menurutmu bagaimana? Memang bisa benar atau sebaliknya, tapi yang jelas, jangan langsung percaya semua yang viral di media sosial, ya!
Yang terlihat belum tentu sesuai dengan keadaan sebenarnya.
Batok.co: Berita musik dan gaya hidup terkini.
You may be interested
Kreator Spongebob meninggal, netizen Indonesia bikin meme pengajian
Batok.co - Nov 30, 2018Selamat jalan Stephen Hillenburg.
Netizen heboh, kaki burung hantu ternyata jenjang banget
Batok.co - Nov 29, 2018WOW!
Nyebrangin papan, motornya selamat orangnya nyebur (video)
Batok.co - Nov 29, 2018“Ngapa lu loncat lontong!”