Apa tempat party dan gigs paling happening akhir minggu ini? Tebakan kita sebagai spesialis party profesional pastinya akan lebih baik daripada orang lain dong. Ini dia.
Indonesia International Motor Show (IIMS) adalah ajang kita untuk lihat-lihat langsung dari dekat (termasuk usap-usap) berbagai jenis mobil terkeren dan termahal dari seluruh dunia. IIMS tahun ini sepertinya gak bakalan mengecewakan. Selain banyaknya peluncuran mobil terbaru dari produsen sekelas Toyota dan Ford, Lambo dan Ferrari juga akan ikut pameran, mengingatkan gimana kita salah pilih karir. […]
Jakarta adalah kota yang penuh dengan kemungkinan. Betulan, deh, apa saja bisa terjadi di sini. Tukang getuk cakep dikit bisa jadi penyanyi dangdut dalam waktu singkat kok. Kita hari ini akan cerita tentang beberapa pekerjaan bergaji lumayan, yang buat banyaaak sekali orang datang ke ibukota demi menyambung hidup. Pegawai Negeri Sipil alias PNS IYA. PNS […]
Akhir minggu ini kayaknya ditunggu oleh para pencinta geek-festival (karena sekarang anak gaul Jakarta juga suka ala-ala geeky supaya ngetren). Battle of the Toys (BOTT) hukumnya wajib untuk disinggahi, baik oleh anak-anak dan anak-gede. Di BOTT, akan ada semua jenis mainan, mulai dari Hot Toys yang seharga motor sampai mainan figures kecil-kecil dari plastik […]
Menjelang perayaan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-70, adakah yang masih jadi panitia "Agustusan"? Atau sudah didaftarkan dengan semena-mena oleh orang rumah untuk ikut lomba?
Hai kalian para penggila pesta! Berikut adalah kumpulan party paling keren yang bisa kita datangi akhir minggu ini. Jangan lupa kalau festival musik outdoor We The Fest juga berlangsung hari Minggu besok, jadi yang ngaku bukan night person, masih tetap bisa nge-jam weekend ini! Jumat, 7 Agustus Jungle House di Immigrant Yang kepengen habis-habisan […]
Mengikuti suksesnya edisi inaugurasi mereka di 2014, We The Fest kembali di Jakarta tahun ini, memboyong penampil EDM dan pemusik pop paling terkenal di dunia. Pengisi acara tahun ini termasuk Passion Pit, yang akhir-akhir ini sukses mengisi pikiran kita dengan musiknya; Flight Facilities, yang lagu “Crave You”-nya terasa ngehits terus di telinga, dan Kimbra, yang […]
Yang ngerasa tahu betul dunia musik Jakarta, pasti gak asing dengan White Shoes & The Couples Company, band pop indie dengan tampilan retro yang fansnya buanyak dan tersebar di seantero negeri (termasuk dari luar negeri juga). Sebagai pencapaian kreatif terbarunya, WSATCC mengajak para fans untuk membuat kartu pos yang terinspirasi dari lagu-lagu yang mereka ciptakan. […]
Yang gak tahu band rock God Bless, silakan tanya mama papa. Band ini sudah eksis selama 42 tahun dan mereka berencana buat konser ulang tahun pada Jumat besok. Fans band yang terkenal tahun 70an ini akan disuguhi penampilan penuh nostalgia karena God Bless janji bakalan memainkan semua hits mereka di atas panggung keren. “Selain akan […]
Jakarta sedang siap-siap untuk gelaran Comic Con pertama di bulan September besok. Tapi kalau gak tahan ingin segera ber-geeky ria, bisa datang dulu ke acara pop culture terbesar, Popcon Asia. Di tahun keempatnya, Popcon Asia 2015 dilangsungkan “untuk merayakan para profesional, seniman, pencipta di industri kreatif yang memfokuskan diri pada komik, games, mainan, film dan […]